Antisipasi Virus Covid -19. Kapolres Batubara AKBP Ikhwan Lubis Laksanakan Tugas Dengan Tegas Namun Humanis.

  • Bagikan

membaranews.com (Batu Bara)

 

Polres Batu Bara Patroli Gabungan Skala besar dan Operasi Yustisi di beberapa titik ramai dikunjungi masyarakat untuk mengantisipasi penyebaran Virus Covid -19 ,Sabtu (9/10/2021).malam.

Ops Yustisi dimulai pukul 21.00 Wib dengan sasaran utama beberapa Cafe di wilayah Kecamatan Tanjung Tiram dan Kecamatan Airputih.

Kapolres Batu Bara AKBP H. Ikhwan Lubis SH,MH dalam pengarahannya di depan para personil menegaskan,Ops Yustisi gabungan skala besar berdasarkan UU No. 2 tahun 2002 tentang Kepolisian Negara Republik Indonesia.

Untuk itu ,laksanakan tugas dengan ikhlas demi kemanusiaan. Tidak ada personil bertindak arogans, laksanakan tugas dengan tegas namun humanis agar masyarakat percaya dan ikhlas mematuhi protokol kesehatan,tegas Ikhwan.

Pelaksanaan Ops.Yistisi sesuai Instruksi Menteri Dalam Negeri Republik Indonesia Nomor 48 Tahun 2021 Tentang PPKM dan Mengoptimalkan Posko Penanganan Corona Virus Desease 2019 Di Tingkat Desa Dan Kelurahan Untuk Pengendalian Penyebaran Corona Virus Desease 2019 tanggal 04 Oktober 2021,” ujar Ikhwan Lubis tegas.

Rute patroli gabungan yaitu Mako Polres Batu Bara ,Kelurahan Indrapura,Kelurahan Tanjung Tiram dengan sasaran Cafe end Resto 54 Indrapura, Bandrek Hoese Cafe Indrapura, Krenji Cafe Indrapura,Cafe MD Indrapura, Cafe Nurjanah Tanjung Tiram, Cafe Pemuda Tanjung Tiram

Pada saat Patroli Gabungan dan Ops. Yustisi dengan memberikan himbauan kepada pemilik cafe dan pengunjung agar selalu mematuhi Protokol Kesehatan sekaligus memberi tindakan kepada masyarakat yang tidak patuh

Patroli Gabungan diikuti Waka Polres Batubara Kompol Rudy Candra, Kabag Ops Kompol Hendri Nupia Dinka Barus, Kasat Rekrim AKP Fery Kusnadi, personil Koramil 03 Limapuluh, personil Brimob Batalyon B Tebing Tinggi. (mkb)

 

Foto :

Tim Patroli Gabungan Polres Batu Bara menyisir sebuah cafe di Indrapura.(Foto : Muja)

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *