Wabup Zarnawi : Lubuk Larangan Terus Dilestarikan

  • Bagikan
Lubuk larangan

membaranews.com (Palas)

 

Wakil Bupati Padanglawas H.Ahmad Zarnawi Pasaribu membaur bersama masyarakat pada acara pembukaan Lubuk Larangan Desa Manggis,Kecamatan Batang Lubu Sutam,Minggu (4/5/2021)

Turut mendampingi Wabup,Inspektur Harjusli Fahri Siregar, Staf Ahli Irwan Hasibuan, Kadis Perikanan Agus Hasibuan, Camat Batang Lubu Sutam H.Ilmanuddin Daulay,Minggu (4/4/2021).

Wabup Zarnawi P mengatakan, lubuk larangan merupakan budaya lokal ditengah masyarakat dalam menjaga kelestarian lingkungan dan habibat ikan didalam aliran sungai dan lainnya.

‘Kegiatan lubuk larangan perlu terus dilestarikan ditengah masyarakat karena memberi dampak positif menjaga kelestarian lingkungan serta memberi manfaat bagi masyarakat secara ekonomi,”kata Zarnawi di Sibuhuan,Senin(5/4/2021).

Kepala Desa Manggis,Efendi Hasibuan berharap tradisi lubuk larangan terus dibudayakan dan dipertahankan sebagai kearifan lokal.

Ketua Panitia Ginda Salamuddin Hasibuan mengatakan , masyarakat sangat antusias mengikuti lubuk larangan.

“Dengan dibuka lubuk larangan,masyarakat dapat menangkap ikan dengan bebas untuk mendapatkan ikan dari berbagai jenis,”kata Ginda.

Lubuk larangan .sudah dijaga dengan baik oleh masyarakat sesuai peraturan desa sehingga masyarakat menikmati panen ikan pada saat dilaksanakan pembukaan lubuk larangan sesuai ketentuan panitia.

“Masyarakat secara antusias terjun kesungai lokasi lubuk larangan menangkap ikan,” Ginda.(ISN/DN).

Foto :

Wabup Zarnawi bersama Inspektur Harjusli Fahri.pada pembukaan lubuk larangan Desa Manggis Kec. Batang Lubu Sutam. (ist)

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *