Dolly Pasaribu Optimis Ikuti Tiap Tahapan Penjaringan Bacakada Golkar.

  • Bagikan

Dolly Pasaribu (depan kiri) menghadiri Rakor Persiapan Tahapan Pilkada 2024 dipimpin langsung Ketua DPD Partai Golkar Sumut Musa Rajekshah (kanan), Selasa (07/05/2024). (Foto : Istimewa)

Tapanuli Selatan I membaranews.com

Dolly Putra Parlindungan Pasaribu sangat serius dan berkomitmen untuk mengikuti setiap tahapan penjaringan Bakal Calon Kepala Daerah (Bakacada) di Partai Golkar.

Hal ini disampaikan Dolly Pasaribu usai menghadiri Rapat Koordinasi (Rakor) Persiapan Tahapan Pilkada 2024 digelar DPD Partai Golkar Sumut di Aula DPD Partai Golkar Sumut Jalan Jenderal Sudirman, Medan, Selasa (07/05/2024).

Rakor dipimpin Ketua DPD Partai Golkar Sumut Musa Rajekshah dihadiri para Bacakada yang mendaftar di penjaringan Bacakada Partai Golkar se-Sumut.

Dolly Pasaribu saat ini menjabat Bupati Tapanuli Selatan (Tapsel) mengatakan, Pemilu 1997 adalah Pemilu pertama yang diikutinya.

Di sebuah acara kata Dolly Pasaribu, diadakan pertemuan Golkar dari Kabupaten Tapanuli Tengah (Tapteng) dan Kota Sibolga, mangupa-upa Akbar Tanjung yang kala itu Ketua Umum Partai Golkar.

Sebagai pemilih pemula diperkenalkan dengan Ketua Umum Partai Golkar Akbar Tanjung, menjadi kenangan tersendiri bagi Dolly Pasaribu.

“Apalagi di tahun 1999 Pemilu pertama sejak reformasi, di mana suara Golkar anjlok secara Nasional tapi suara Golkar di Tapteng tetap menjadi pemenang yang kala itu pemeran penting atas kemenangan Golkar di Tapteng adalah ayah saya (Almarhum Panusunan Pasaribu) yang juga Bupati Tapteng,” ucap Dolly Pasaribu kepada wartawan melalui sambungan WhatsApp (WA).

Dolly optimis dapat mengikuti semua tahapan dan akan terpilih untuk bersama Golkar maju di Pilkada November 2024.

“Namun saya tetap memohon doa dan dukungan semua pihak,” tutur Dolly. (Borneo)

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *