Tim Satgas Sumut Monitoring Penanganan Covid-19 Kota Tebing Tinggi

  • Bagikan

membaranews.com (Tebing Tinggi)

 

Tim Satgas Covid-19 Provinsi Sumatera Utara dipimpin Binsar Situmorang melakukan monitoring dan evaluasi penanganan Covid-19 di Kota Tebingtinggi, Rabu (23/06/2021).Diterima Sekretaris Dinas Kesehatan Drs Azhar dan Kabid P2P dr Henny Sri Hartati di Kantor Dinas Kesehatan Kota Tebing Tinggi. Dilanjutkan rapat pembahasan penanganan Covid-19.

Binsar Situmorang mengatakan, data Covid-19 Kota Tebing Tinggi terus diupdate dan dilakukan penambahan Data RT/RW yang terkonfirmasi positif Covid-19.

“Data Covid-19 Kota Tebing Tinggi saat ini sudah sesuai namun perlu penambahan RT/RW (Lingkungan) untuk data terkonfirmasi positif. PPKM Mikro saat ini fokus pada RT/RW (Lingkungan) di Kelurahan. Dinas Kesehatan harus menyiapkan data siapa saja pasien yang dirawat di Rumah Sakit Penanganan Covid-19 Tebing Tinggi baik berasal dari Tebing Tinggi maupun luar Tebing Tinggi,” ujar Binsar yang juga Staf Ahli Gubernur Sumut.

Binsar juga menekankan stok vaksin segera dihabiskan agar dapat mengajukan penambahan vaksin.

“Catatan kami, stok vaksin untuk Tebing Tinggi 683 (vial). Akhir Juni segera di-nol-kana atau lakukan buffer stok beberapa vial lalu kita bisa request kembali ke Dinas Kesehatan Provinsi untuk penambahan guna persiapan vaksinasi massal yang akan dilaksanakan dalam waktu dekat,” tegas Binsar.

Kepala Bidang P2P Dinas Kesehatan Kota Tebing Tinggi dr Henny mengatakan, sisa vaksin sekitar 6 vial akhir bulan Juni, sisa tersebut untuk buffer stok.

“Saat ini vaksinasi lansia sedang dilakukan di Kecamatan Rambutan dan di Laboratorium Terpadu untuk guru di Dinkes juga sedang dilaksanakan vaksinasi kedua.

Jadi berdasarkan data, kita perkirakan per 30 Juni nanti sisa stok vaksin sekitar 6 vial, ini untuk buffer stok,” ujar dr Henny.

Binsar Situmorang bersama dr. Henny melakukan mengecek vaksinasi di Kecamatan Tebing Tinggi. (HL)

 

Foto :

Pembahasan Penanganan Covid-19 Kota Tebingtinggi. (Foto :HL)

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *