Peringatan Sumpah Pemuda Ke 94/ 2022 Forkopimda Langkat Baca Puisi

  • Bagikan
Plt Bupati Langkat H.Syah Afandin menyerahkan Piala kepada pemenang Lomba Baca Puisi Hari Sumpah Pemuda Ke 94 Tahun 2022.(Foto : Sajari)

 

membaranews.com.(Langkat)

Peringatan Hari Sumpah Pemuda Ke 94 Tahun 2022, Aparatur Sipil Negara Pemerintah Kabupaten Langkat,TNI , Polri Unsur Forkopimda, tokoh masyarakat , tokoh pemuda, Ormas, OKP melaksanakan Upacara Nasional di halaman Kantor Bupati Langkat Stabat, Jumat (28/10/2022)

Upacara Nasional diawali pengibaran bendera Merah Putih oleh Pelajar dan Purna Paskibraka Kabupaten Langkat serta pemberian penghargaan kepada Pemuda berprestasi.

Usai upacara peringatan Hari Sumpah Pemuda, Plt. Bupati Langkat H. Syah Afandin, Sekdakab Langkat, H. Amril, Kapolres Langkat AKBP Danu Pamungkas Totok, anggota DPRD Langkat Pardianto, Ketua Al Washliyah,Syahrizal, MZ ,Ketua PN. Stabat Ledis Meriana br Bakara,SH, MH secara bersama melakukan Parade baca Puisi berjudul “Bersatu, Bangkit dan Tumbuh” karya (saduran) Jarik Syakoebat.

Pembacaan Puisi secara spontan dan penuh penghayatan mendapat aplaus dari peserta upacara dan undangan.

Usai acara Parade baca Puisi, Plt Bupati Langkat yang akrab dipanggil Bang Ondim terlihat gembira dan senang. Terlihat ketika dia berkata bahwa acara Baca Puisi ini baru pertama kali di buat.

Ondim bangga kepada wartawan yang bernaung di wadah PWI Langkat karena ide mereka acara ini semakin semarak karena mereka dapat menyatukan unsur Forkopimda , DPRD, tokoh masyarakat membaca puisi secara bersama dengan Thema “Bangkit Pemuda Indonesia”.

Ya, belum pernah para pejabat dikumpulkan untuk membaca puisi secara bersama- sama seperti ini. Ini berkat semangat dan kerja keras dari wartawan yang mencintai seni. “Jadi, ini sungguh kerja yang hebat dan luar biasa,”,kata Ondim.

Ondim berharap ajang seperti ini bisa mewujudkan sinergitas dalam membangun Langkat yang bertuah ini.

Plt Bupati Langkat menyerahkan hadiah kepada pemenang lomba Baca Puisi Tingkat SLTP dan SLTA memperebutkan Piala Bupati Langkat. (Jarik)

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *