Ketua Komisi VIII DPR RI Beri Apresiasi Penurunan Kemiskinan Ekstrem di Sumut.

  • Bagikan

Pj.Gubernur Sumut Agus Fatoni berbincang dengan Ketua Komisi VIII DPR RI Marwan Dasopang.(Foto : Istimewa)

Medan I membaranews.com

Ketua Komisi VIII DPR RI Marwan Dasopang mengapresiasi Pemprov Sumut berhasil menurunkan angka kemiskinan ekstrem. Angka kemiskinan di Sumut berhasil turun sebesar 12.000 jiwa dalam satu tahun terakhir.

“Keberhasilan Pempov Sumut dalam penurunan kemiskinan ekstrem sangat kami apresiasi,” kata Marwan saat melakukan kunjungan Komisi VIII DPR RI pada Reses Masa Persidangan I Tahun Sidang 2024-2025 di Aula Tengku Rizal Nurdin Medan, Jumat (6/12/2024).

Marwan mengatakan, kehadirannya bersama anggota Komisi VIII DPR RI lainnya ke Provinsi Sumut untuk mengetahui kondisi kemiskinan di Sumut. Ruang lingkup tugas Komisi VIII DPR meliputi bidang agama, sosial, pemberdayaan perempuan dan perlindungan anak.

Komisi VIII mendengarkan laporan dari masyarakat dan Pemprov Sumut sehingga kebijakan dilahirkan dapat menyejahterakan masyarakat Sumut.
“Kami mengapresiasi penanganan kemiskinan di Sumut,” ujarnya.

Pj Gubernur Sumut Agus Fatoni menjelaskan, berdasarkan data BPS tingkat kemiskinan di Provinsi Sumut mengalami penurunan dari 8,15% pada Maret 2023 menjadi 7,99% pada Maret 2024. Pencapaian ini menunjukkan kinerja yang lebih baik dibandingkan angka nasional yang tercatat 9,03% pada tahun 2024.

Tercatat jumlah penduduk miskin Provinsi Sumut pada Maret 2024 sebanyak 1.228.000 jiwa atau mengalami penurunan 12.000 jiwa dari tahun sebelumnya. L Provinsi Sumut juga mencatat tingkat kemiskinan ekstrem 0,54% pada tahun 2024 atau lebih baik dari tahun 2023 mencapai 0,78%.

Persentase pendudukan miskin pada bulan Maret 2024 di daerah perkotaan sebesar 7,93% dan di daerah perdesaan 8,08% terjadi penurunan signifikan di daerah perkotaan sebesar 0,30%.

“Jumlah penduduk miskin di Sumut pada tahun 2023 sebesar 118.520 jiwa, pada tahun 2022 mencapai 212.810 jiwa. Capaian penurunan kemiskinan menunjukkan hasil yang cukup baik namun masih perlu dilakukan upaya bersama melalui harmoni dan kolaborasi sehingga kemiskinan esktrem dapat kita tuntaskan dan kesejahteraan dapat dirasakan masyarakat,” ujar Fatoni.

Menurut Fatoni, dengan capaian tersebut akan memberikan dampak ekonomi masyarakat di Sumut. Kunjungan Komisi XIII DPR RI menjadi momentum sangat baik bagi Provinsi Sumut untuk diberikan dukungan, motivasi dan bantuan.

Komisi VIII DPR RI diharapkan terus memberikan dukungan pemikiran melalui berbagai program dalam merancang langkah strategis terutama dalam bidang sosial, keagamaan, pemberdayaan masyarakat, perempuan dan anak, kemitraan DPR RI dan penanggulangan bencana.

Kunjungan kerja Komisi VIII DPR RI dihadiri Wakil Ketua Komisi VIII DPR RI Ansory Siergar , Sekretaris Dirjen Perlindungan dan Jaminan Sosial Kementerian Sosial Beni Sujanto, Direktur Dukungan Infrastruktur Darurat Badan Nasional Penanggulangan Bencana Andria Yuferryzal.(Rul/R)

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *