
membaranews.com (Medan)
Ketua Satgas Inti Maha Sakti karya DPP Ikatan Pemuda Karya (IPK) H Edwin Ginting Suka menerima SK Satgas DPP IPK diserahkan oleh Ketua Umum IPK Budi Panggabean diwakili Sekjen DPP IPK H.Arfan Maksum Nasution
di Kantor DPP IPK Jl.Sekip Medan,Senin (17/1/2022).Penyerahan SK juga disaksikan sejumlah kader IPK.
Ketua Satgas DPP IPK Edwin Ginting Suka kepada media mengatakan,pemberian SK sudah lama ditunggu dalam rangka membesarkan organisasi IPK. Baru tahun 2022 ini SK langsung diberikan Ketum Budi panggabean diwakili Sekjen Arfan maksum nasution,”ujar Edwin.
Turut hadir mendampingi Ketua Satgas Inti DPP IPK, Sekretaris Hasudungan Siahaan, Bendahara Supin So, Ketua I Surya Danil SH MH, Ketua Koordinator Humas Ali Silaban, SS, M.Kom, Wasekjen dr Dewi Ginting,
Kia Panggabean, Ketua Koordinator Humas Ali Silaban, SS, M.Kom, Nampat Ginting, Sandi Tumanggor, Devin hutabarat, Iqbal.
Ketua I Satgas Inti DPP IPK Surya Wahyu Danil dan Surya Danil SH, MH mengatakan, Satgas Inti DPP IPK akan melebarkan sayap ke seluruh penjuru Indonesia yang sudah dibentuk DPP IPK setelah diterimanya SK.
Dengan demikian seluruh Kader IPK dapat bermanfaat bagi agama, nusa dan bangsa serta tetap membina kerukunan antar umat beragama, antar suku, tidak menimbulkan isu SARA serta dapat menciptakan soliditas di tengah- tengah masyarakat sesuai amanat Pancasila dan UUD 1945.
Harapan kedepan Satgas DPP IPK dapat mewujudkan visi dan misi. Bagaimana Pemuda mampu berkompetisi dengan baik, mempunyai akal sehat sehingga dapat memberi kontribusi bagi kemajuan pemuda, bangsa dan negara, khusus kemajuan organisasi IPK,ujar Surya Danil.
Kader IPK dapat menjadi contoh tauladan dan mampu bersinergi dengan pemerintah daerah, tambahnya.
Sinergitas antara DPP IPK dan Satgas Inti DPP IPK harus dapat tercipta sehingga dapat menjadi mitra Kamtibtimas, penegakan hukum baik kepolisian, kejaksaan, kehakiman, lembaga pemasyarakatan.
Kader – kader IPK juga harus menghindari tindakan kriminal dan jangan memicu isu SARA ,tegas Surya Danil. (Septian Hernanto)