BATUBARA – (Membaranews.com) – Personel Polsek Indrapura melaksanakan monitoring dan pengamanan objek wisata alam Pantai Datuk, Dusun IV, Desa Kuala Indah, Kecamatan Sei Suka, Kabupaten Batu Bara, dalam rangka perayaan Natal, Tahun Baru, serta hari libur, Minggu (28/12/2025).
Dua personel yang diterjunkan dalam kegiatan tersebut yakni IPDA J. Nainggolan dan Bripka Rama Damai.
Kapolsek Indrapura, AKP Reynold Silalahi, S.H., mengatakan bahwa pengamanan ini dilakukan untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat yang memanfaatkan waktu libur di objek wisata.
“Kami melaksanakan patroli dan pengamanan secara rutin di objek wisata Pantai Datuk guna memastikan situasi tetap aman, tertib, dan kondusif selama libur Natal dan Tahun Baru,” ujar AKP Reynold Silalahi.
Berdasarkan hasil monitoring di lapangan, jumlah pengunjung Pantai Datuk tercatat sekitar ±30 orang.
Personel juga aktif memberikan imbauan kepada para wisatawan agar selalu menjaga keselamatan diri dan keluarga selama berada di lokasi wisata.
“Kami mengimbau kepada para pengunjung agar tetap waspada, menjaga barang bawaan, serta mengawasi anak-anak demi menghindari hal-hal yang tidak diinginkan,” tambahnya.
Kapolsek Indrapura menegaskan bahwa kegiatan pengamanan objek wisata akan terus ditingkatkan selama masa libur Nataru sebagai bagian dari pelayanan Polri kepada masyarakat.
Dengan kehadiran polisi di tengah-tengah masyarakat, diharapkan aktivitas wisata dapat berjalan dengan aman, tertib, dan memberikan rasa nyaman bagi seluruh pengunjung.(Zul).











