Kapolsek Lima Puluh Cek Pembangunan Gedung SPPG, Dukung Program MBG Presiden RI

  • Bagikan

BATUBARA -( Membaranews.com)- Kapolsek Lima Puluh Polres Batu Bara, AKP Salomo Sagala, SH, bersama personel Polsek Lima Puluh melakukan pengecekan langsung pembangunan Gedung SPPG (Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi), Jumat (9/1/2026).

Pengecekan dilakukan di lahan pembangunan Gedung SPPG yang berlokasi di Lingkungan III (Belakang Pajak), Kelurahan Lima Puluh Kota, Kecamatan Lima Puluh, Kabupaten Batu Bara.

Kegiatan ini merupakan bagian dari dukungan Polri terhadap program strategis Presiden Republik Indonesia, khususnya dalam pelaksanaan Makanan Bergizi Gratis (MBG).

Kapolsek Lima Puluh AKP Salomo Sagala menjelaskan bahwa pembangunan Gedung SPPG saat ini terus berjalan sesuai tahapan.

Beberapa fasilitas pendukung telah mulai dipersiapkan, termasuk instalasi air bersih yang sudah terpasang.

“Untuk saat ini, air sudah terpasang dan masih menunggu pihak Dinas Kesehatan untuk melakukan pengukuran pH air. Sementara itu, bangunan masih dalam tahap pembuatan sekat ruangan dan persiapan pengecoran samping untuk area parkir kendaraan,” ujar AKP Salomo Sagala.

Ia menegaskan, kehadiran Gedung SPPG nantinya diharapkan dapat menjadi sarana pendukung pemenuhan gizi masyarakat, terutama dalam menyukseskan program MBG yang menjadi salah satu prioritas nasional.(Zul).

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *